Manfaat Bawang Putih, Umbi Seribu Khasiat

Kalau dengar bawang putih, mungkin yang terbayang adalah bau mulut yang mengganggu. Padahal bawang putih adalah salah satu dari tanaman obat yang banyak manfaatnya, sehingga dijuluki “umbi seribu khasiat”. Sesungguhnya zat apa yang terkandung didalamnya? Benarkah makin tajam aromanya berarti makin tinggi khasiatnya?

Tanaman dengan nama latin “Allium sativum” ini termasuk bumbu dapur yang sangat popular di Asia. Ia memberikan rasa harum yang khas pada masakan, sekaligus menurunkan kadar kolesterol yang terkandung dalam bahan makanan yang mengandung lemak. Maka jangan heran jika pada masakan Cina, Korea dan Jepang banyak menggunakan bawang sebagai bumbu utamanya.

Bawang putih telah digunakan sebagai obat selama ribuan tahun. Bahkan 3000 tahun SM, para pujangga Cina telah menguji dan menulis manfaat bawang putih! Cendekiawan Yunani kuno Aristoteles juga telah menguji bawang putih pada tahun 335 SM untuk digunakan sebagai pengobatan.Tulisan Mesir kuno mencatat bahwa bawang putih diberikan pada para pekerja yang membangun piramida untuk menjaga mereka agar tetap kuat dan sehat. Orang Rusia menjadikan bawang putih sebagai “ganti antibiotic” dan dikenal sebagai “Penisilin Rusia” karena dipercaya mengandung 1/10 kebaikan penisilin.

Manfaat bawang putih bagi kesehatan sudah sangat popular di tengah masyarakat sejak zaman dulu. Selain sebagai pendongkrak stamina seks, kini dapat dipastikan bawang putih juga mampu menangkal flu, membasmi cacing perut, mengobati rematik, dan meredakan insomnia. Juga mampu memerangi penyakit-penyakit degeneratif seperti hipertensi, stroke, jantung koroner, diabetes, ketidakseimbangan kolesterol dan kanker. Dari sekian banyak manfaat bawang putih, para ahli telah menemukan manfaat baru bawang putih yaitu dapat mencegah berat badan dan bahkan menurunkan berat badan. Suatu tes laboratorium menunjukkan bahwa tikus-tikus yang diberikan gula diet akan mengalami penurunan berat jika mereka diberi juga komponen bawang putih.

Kandungan Kimia dan Kegunaannya

Senyawa yang ada pada bawang putih adalah aliin. Ketika bawang putih dimemarkan/dihaluskan, zat aliin yang sebenarnya tidak berbau akan terurai. Dengan dorongan enzim alinase, aliin terpecah menjadi alisin, amonia, dan asam piruvat. Bau tajam alisin disebabkan karena kandungan zat belerang. Aroma khas ini bertambah menyengat ketika zat belerang (sulfur) dalam alisin diterbangkan ammonia ke udara, sebab ammonia mudah menguap. Senyawa alisin berkhasiat menghancurkan pembentukan pembekuan darah dalam arteri, mengurangi gejala diabetes dan mengurangi tekanan darah.

Selain alisin, bawang putih juga memiliki senyawa lain yang berkhasiat obat, yaitu alil. Senyawa alil paling banyak terdapat dalam bentuk dialil-trisulfida yang berkhasiat memerangi penyakit-penyakit degeneratif dan mengaktifkan pertumbuhan sel-sel baru.

Memilih Bawang Putih

Bawang putih yang dipakai di dapur hanyalah salah satu dari banyak varietas bawang putih. Ada yang warna kulitnya keungu-unguan, dan ada yang bersemu merah muda. Yang popular adalah yang berwarna putih, yaitu yang kita pakai sehari-hari di dapur.

Bagaimana memilih bawang yang baik? Varietas apapun yang anda beli, pilihlah yang umbinya mulus dan kulitnya kering. Umbi yang siungnya kecil, aromanya lebih kuat. Dalam keadaan kering, bawang putih tahan disimpan berbulan-bulan, asal ditaruh ditempat yang kering dan sejuk. Jangan disimpan dilemari es, karena akan tumbuh daun. Jika udara terlalu panas, bawang putih akan cepat mengkerut dan berbubuk abu-abu.

Produk Herbal

Saat ini telah hadir produk bawang putih dalam bentuk kapsul. Produk ini hadir sebagai pilihan produk herbal bawang putih bermutu tinggi dengan harga yang terjangkau.

Herbal ini terbuat dari 100% bawang putih murni (Allium sativum) pilihan yang dikeringkan dengan mesin oven pengering untuk menjamin keseragaman tingkat kadar air 5% dan menjaga higienitas bahan baku. Tingkat kadar air 5% merupakan batas mikroba tidak dapat hidup dan berkembang biak. Pengeringan dilakukan dengan suhu rendah untuk menjaga kandungan zat aktif  bawang putih dan mempertahankan kandungan minyak atsiri yang ditandai dengan tetap terciumnya aroma khas bawang putih dan warna bahan baku yang putih bersih.

Contoh Pemakaian

Penyakit Diabetes

Sebagai obat diabetes, bawang putih bias dikonsumsi setiap harisesudah makan. Pagi, siang dan malam masing-masing dua atau tiga suing sekali makan.

Dari pengalaman, mereka yang bobot badannya di bawah 60 kg dianjurkan menggunakan dosis dua suing bawang atau setara dengan tujuh gram sekali makan. Sedang bagi mereka yang berbobot lebih dari 60 kg dengan dosis tiga suing bawang atau setara dengan sepuluh gram.

Cara penggunaannya bias dibuat sambal kecap dengan diiris-iris bersama bawang merah dan cabe untuk teman makan nasi. Bisa juga dimemarkan kemudian diseduh dengan air panas sebanyak setengah gelas dan selanjutnya diblender atau dijus.

Cara lain lagi adalah bawang diparut, kemudian diseduh air panas lalu diminum setelah hangat berikut ampas-ampasnya.

Bagi penderita diabetes, sebaiknya periksa laboratorium dulu sebelum menggunakan resep ini. Setelah menggunakan resep ini selama seminggu sebaiknya cek lagi di laboratorium. Apabila terjadi penurunan kadar gula darah cukup banyak, dosis sebaiknya diturunkan. Apabila kadar gula dalam darah mendekati normal, kurangi lagi konsumsi bawang putihnya.

Nah, ternyata bawang putih banyak khasiatnya bukan? Oleh karena itu untuk menjaga kondisi, silahkan anda membiasakan mengkonsumsi bawang putih,minimal dua suing sehari.

Sumber : Majalah Nikah Vol. 5 No. 10, hal 15-16

89 respons untuk ‘Manfaat Bawang Putih, Umbi Seribu Khasiat

  1. Artikel ini sangat bermanfaat untuk menjaga stamina dan kesehatan. Saya mau menanyakan, apakah bawang putih yang dianjurkan untuk dikonsumsi minimal 2 siung sehari tersebut dalam keadaan mentah ?. Terima kasih.

  2. Ping-balik: Thibbunnabawi

  3. Apakah benar kalau rutin makan bawang putih mentah, nafas jadi longgar / panjang (berguna untuk olahragawan), tapi keringat jadi bau menyengat ?

    Terima kasih

    • bener bangeeeeet.
      biarin ja keringet bau yang penting badan sehat.
      gak usah kawatir tentang badan bau kan da varvum&diodoran.
      bener kannnnnnn.:D

  4. kalo misalnya bawang putihnya dh disangrai, ada pengaruh ma khasiatnya gk?
    trus kalo buat nurunin berat badan cara ngonsumsinya gmn?

  5. katanya bawang putih kalau dimakan mentah akan membuat lidah terbakar karena katanya bawang putih itu panas. betul tidak ya?

    terima kasih atas jawabannya nanti

    • tenang ja gak separah itu kok………….
      kalau kamu gak mau makan gitu ja tinggal di iris tipis&di makannya bareng sama nasi.pasti gak terasakok.
      cobainja.:D

  6. saya pernah dengar bahwa bawang putih dimanfaatkan juga untuk ternak ayam broiler dengan cara bawang putih di blender kemudiani dicampur dengan air minum.
    apa manafaat bawang putih bagi ayam dan berapa dosis yang dianjurkan untuk diberikan ke ayam?

  7. wah,..bagus bgt artikelnya,bisa bwt referensi tugas niy,.tapi ada hal yang saya tanyakan.Bawang putih kan adavbny varietasnya, apakah smuanya mempunyai manfaat yang sama?trs unt mengobati kanker dosisnya bagaimana?
    Terimakasih atas jawabannya

  8. bawang putih emang banyak manfaatnya tapi rasanya gak enak neh, apalagi kalo dimakan mentah wah bisa terpelirit ni lidah. jadi gimana dong biar enak dimakannya tanpa mengurangi kandunfan yang terkandung di dalamnya? biar sya selalu mengkonsumsinya setiap hari……… heheheheheh

    • makannya sambil makan nasi, buah, atau lalaban jadi rasa “pedas” nya tidak terlalu menyalak… dan khasiatnya masih ‘full strength”…

  9. di artkel tdi djlaskan bhwa bwg putih dpt mnangkal flu.gmn cra mngolah bwg ptih trsbut agar bsa mnjdi obat pnangkal flu…?????????trmkasih atas jwabannya.

  10. bagaimana cara mengolah bawang putih untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah ?
    kandungan apa yang terdapat didalamnya sehingga bsa mnurunkan kandungan kolesterol ?

  11. Wah…. sangat luar biasa informasi yang saya terima dari artikel majalah nikah ini.
    selain dapat mencegah datangny penyakit, juga dapat menyembuhkan beberapa penyakit pula.
    Trims……..
    Tp ad yg sy ingin tanykn apakah bawang putih bisa menyembuhkan paru-paru yang bolong akibat merokok?
    Trims… mohon infonya yach.

  12. sy sudah menggunakan bawang putih semenjak empat tahun yang lalu,alhamdulillah badan sy seperti mempunyai imun alami dari zat positif bawang putih

  13. Dalam beberapa hari terakhir ini saya mencoba memakan bawang putih satu siung setelah makan malam. Karena bawang putih jika dikunyah menyebabkan bau bawang di mulut, maka bawang putihnya saya iris lalu tiap irisan saya langsung telan seperti makan obat

  14. Hanya input tambahan saja: semua pasti ada positif dan negatifnya, ini dari segi negatifnya saja
    1. mertua saya termasuk orang yang alhamdulillah diberi kemampuan mengobati, dia pernah melarang saya untuk mengkonsumsi bawang putih karena efeknya yang tidak baik bagi tubuh,, trutama org2 yang mengidap kanker (jeruk juga tidak baik bagi pengidap kanker).
    2.nenek saya pun pernah dirawat di rumah sakit selama seminggu (pdahal dia jarang sakit berat),ktika saya tanya ternyata selama satu bulan terakhir itu beliau mengkonsumsi pil bawang putih.
    3. saya menonton siaran KBS (korea channel) tentang pengobatan alami mereka, ternyata yang saya lihat di Cina dan Korea yang ditambahkan pada makanan mereka, tidak seperti bawang putih yang kita pakai disini. tetapi bawah putih yang seperti bawang bombay tetapi berwarna putih.
    terimakasih

  15. trina kasih atas info tentang manfaat bawang putih nanum saya masih bingung soalnya kmaren saya baru saja membaca bahwa bawang putih berefek pada otak mata. maksud saya efek itu benar-benar sangat membahayakan atau tdak? trimakasih

  16. Waduh waduh kalau dimakan mentah kayanya bagi orang indonesia tidak lazimya.
    Yang paling gak enak mungkin bau nyaitu lho….
    kalau tidak salah orang-orang arab doyan banget makan bawang putih mentah.
    thanks a lot

  17. Sekadar berkongsi pengalaman….
    saya pengamal bawang putih sejak berusia 5 tahun sehinggalah sekarang berusia 30 tahun…saya mengalami penyakit lelah (asma)…Saya boleh mengawal penyakit ini dengan memakan bwg putih tanpa ubatan hospital..Alhamdulilah..

  18. jenis kanker apa saja yang bisa di obti oleh bawang putih. dan biasanya terapinya berapa lama? dan juga berapa dosisnya????

    efek samping, mengkonsumsi bawang putih dalam jangka waktu yang lama??

    apa yang kita makan untuk mengurangi baunya???
    thanks!!!!!!!!!

  19. ini aku baru coba minum tiga kali sehari. tiap minum satu siung besar. dalam tiga hari pusing berkurang. jadi bisa ngurangi biaya obat herbL yang mahal dan obat kimia yang penuh efek samping.

  20. saya sdh menjalankannya selama 4 bln .alhamdulillah sekarang saya jarang masuk angin dan badan menjadi lbh segar.saya makan 1 kali sehari kl kira2 banyak undangan dan makan jd ngga karuan saya minum 2x sehari.

  21. Ass.. Selama ini kami ragu akan Bawang Putih (BP), karena keluargaku doyan Nasi Goreng (Nasgor) yang bumbunya kebanyakan tiada lain BP, nah sekarang tdk ragu lagi untuk melanjutkan bumbu Nasgor, dengan bumbu BW. Terimakasih Pa Admin atas penjelasannya.

  22. saya masih bingung tentang khasiat bawang putih. di farmasi ada pelbagai produk dari bawang putih. boleh tuan jelaskan sedikit tentang produk di pasaran sekarang. disini harga kapsul minyak bawang putih Ringgit Malaysia dari 19.90 hingga 80.00 sebotol.

  23. bawang putih juga apuh untuk menyembuhkan batuk, caranya tumbuk satu siung bawang putih, masukan kedalam air panas dicampur sedikit garam dan madu seperlunya. minum paling tidak 2 kali sehari.

  24. tidak semua yang alami itu selalu berdampak positif. semua yang ada di dunia ini mempunyai 2 sisi yg berbeda,yakni positif dan negatif.untuk bawang putih,sisi positifny sdh dijelaskan, sedangkan salah satu sisi negatifnya yaitu bisameningkatkan kadar asam urat yang mengakibatkan sakit pada persendian bagi penderitanya.jadi ketahui dulu kondisi tubuh anda sebelum mengkonsumsinya. air putih pun efek samping (tentunya bagi orang2 tertentu). bagi penderita jantung bocor,dalam 24 jam hanya diperkenankan minum sebanyak 1 liter (dari air putih,teh sirup, dll) untuk menghindari masuknya cairan ke dalam jantung. semoga info ini bermanfaat.

  25. Aku abis keguguran disuruh ema tukang urut minum perasan daun pepaya sm bwg putih…alhamdulilah ga perlu kuret…dan sekarang syukurlah aku kembali sehat bugar….

  26. Bawang Putih..ya saya termasuk yang sudah merasakan langsung khasiatnya, efeknya saya rasa tidak ada kalau kita mengkonsumsinya dengan benar dan dengan bantuan herbal yang lainya. Misalkan kita campur dengan kencur dan cabe rawit, khasilnya sambal yang cukup nikmat dengan hidangan ikan atau ayam goreng..(hidangan sunda)
    Mungkin ada efek2 yang lain bagi orang2 tertentu, untuk itu kita harus berkonsultasi kepada orang yang ahli dalam bidang herbal..bukan dari dokter..
    bukan saya tidak percaya dokter, tetapi kadang dokter tidakmempelajari tentang herbal secara langsung , hanya didapat dari teori saja..
    Bawang Putih di ciptakan tuhan bukan sebagai penyedap rasa..tetapi sebagai tanaman obat..cuma manusia yang merubah fungsinya menjadi berbagai macam hal..

  27. Bawang Putih..disini (china), disediakan cuma-cuma di setiap restoran (persis bawang putih yg dibuat bumbu masak oleh ibu2 dirumah). setiap orang yg beli makan disini, pasti ngupas bawang putih nya 2-4 siung, dimakan mentah gitu!! mirip makan kacang aja!! katanya siih buat jaga kesehatan!!
    Baru dua minggu ini, saya ngikuti ”ritual” makan bawang mentah ini setiap makan malam….memang sekarang, berkurang pusing- pusing yg menyerang saya sehabis bangun tidur (kebanyakan lembburr)…
    Kalo buat yg sakit nyeri sendi, memang tak baik konsumsi bawang putih berlebih, soalnya kandungan potasium dan magnesium (dari beberapa jurnal penelitian dan buku ttg garlic) – nya lumayan bikin nyeri sendi terpacu!!

    salam Sehat.

  28. Para ahli obat cina mengatakan bahwa kandungan obat rempah di indonesia lebih banyak dari pada di cina. saat ini saya nyari bawang putih lokal ( jawa ) gak ketemu2 . Orang udah gak menanam produk lokal itu karena hasilnya sedikit . Yang membanjiri pasaran adalah Bawang putih cina , murah dan besar – besar.
    bagi yang punya bibit bawang putih lokal ( kecil , tiap siungnya sendiri tidak bergerombol ) tolong dilestarikan sekarang di tempat saya (Pasuruan) langka banget yg kayak gitu.
    Saya butuh bawang putih itu untuk obat kanker istri saya.

  29. Ping-balik: Manfaat Bawang Putih, Umbi Seribu Khasiat « Produsen & Distributor Thibbun Nabawi dan Herbal

  30. artikel ini,sekali lagi bermanfaat, cuma harus dkupas efek samping ada ato tidak? biar kita yang sudah konsumsi BP tidak “kecolongan”.sejauh ini saya tambah fit(4 bulan ini) tapi dalam jangka panjang perlu ada penelitian.Apa betul bisa menganggu kerja ginjal? mohon info nya…

  31. assalamu’alaikum wr wb.
    alhamdulillah dengan adanya informasi ini kami sangat merasakan manfaatnya
    semoga menambah luas wawasan kami

  32. Ping-balik: Khasiat Bawang Putih Si Umbi Seribu Khasiat « PELITA

  33. bener lho,, bawang putih dapat sembuhkan stroke isekemik, ayah temen gw yg kena stroke lumpuh tubuh sebelah kirix setahun, tp gt konsumsi bawang putih,, trus,,,! Trnyata sembuh dah,,,

  34. asww…sy sdh membiasakan makan bawang putih sejak tahun 2008,minimal 1 hari bs 1 siung sedang…dimakan mentah….sampe skg ga pernah sakit yg berarti.coba bertahap saudara makannya….lama2x jadi kebiasaan/ketagihan….Selamat mencoba !

  35. Ping-balik: | Etintin's Blog

  36. Alhamdulillah saya telah merasakan dari manfaat bawang putih, selama ini saya tak lagi kena flu walau sering berkumpul dengan teman yang lagi flu

  37. Alhamdulillah, saya telah merasakan manfaat bawang putih, selama ini saya sudah terbebas dgn flu walau sering berkumpul dgn teman yang lagi flu, tiap mau tidur minum satu siung mentah ukuran ujung jari telunjuk.

    • kalo sudah bebas flu jangan sering makan bawang lagi. harga bawang jadi melonjak kasihan warung makan. kasih tau yang lain biar ikutan gitu…okay

      • ya terus di konsumsi juga gak papa,buat menangkal semua penyakit.
        kan makannya sehari 1kali ja.
        😀

    • Seorang kawan usia kini 59 th, telah mengkonsumsi kapsul bawang putih selama 8 tahun (3 kapsul / hari), dan tubuhnya di Juni 2010 ini —> masih segar bugar masih aktif di organisasi profesi, mengrus perusahannya, juga olahraga golfnya lancar terus…..

      • dari cara mengkonsumsinya (3kapsul/hari) kayaknya saya tau mereknya.. iya emang bagus c kalo kapsul bawang putih..

    • selama dalam batas dosis wajar, dengan sifat herbal nya maka bawang putih tidak sebahaya obat kimia……seperti kita makan nasi dan lauk pauknya setiap hari…dampak buruknya terasa kalu kita makan TERLALU banyak saja….

      pembersihannya saat bulan puasa, atau ketika melakukan puasa senin kamis atau sunat lainnya…

      • segala jenis makanan maupun obat bila dimakan secara berlebihan atau melebihi dosis yang dianjurkan pasti memberikan efek samping yang negatif.

      • tapi bila kita mengkonsumsi dalam batas wajar walaupun dalam jangka waktu panjang tidak memberikan efek yang negatif apalagi dalam bentuk herbal. tapi bila obat kimia pasti memberikan efek samping yang tidak baik.

  38. Saya penggemar bawang putih mentah, awalnya mau muntah, sekarang favorit. Saya makan bwng putih supaya sehat n awet muda..

  39. sebulan yang lalu aku mulai makan bawang putih…orang jawa bilang bawang putih lanang……lalu kemarin tanpa sengaja aku timbang badan…ech ternyata…turun 4 Kg……alhamdulillah…

  40. kalo saya cara makannya pake pisang… kunyah pisang jangan ditelen dulu trus masukkan potongan potongan bawang putihnya.. kemudian telen.. dijamin tidak berasa……..

  41. Dulu saya beci makan bawang putih ni. sebab bikin bau mulut..
    tapi oleh saya mengalami sakit leher belakang setiap malam kekadang macam letih..
    seorang kawan saya mencadangkan dgn memakan bawang.. dlm hati ku biar betul kawan ni..
    pertama kali aku makan memang sukar utk menelan.. tapi lama kelamaan bawang putih dah jadi fovrite aku..
    setiap kali makan sayur tak sah kalo takde bawang putih mentah yg siap dihiris2.. entahlaaa saya rasa mcm sedap di makan ngan sayur… sekarang ni bukan suda utk mencegah penyakit.. tapi dah jadi kegemaran aku..
    sekali makan tuu samapai 5 hingga 10 biji aku makan.. kawan aku pun hairan dgn tabiat pemakanan aku ..
    apa tidaknya.. bau mulut ba tuu.. tentang penyakit yg aku alami tuu dah tenang laa..
    sekarang aku makan bawang putih hanya pada waktu malam saja,, sebab waktu itu tidak ramai teman2 bercakap dgn saya.. pendek kata bawang putih sekarang mahal oo..

  42. saya pecinta bawang putih. Hampir setiap masakan saya menggunakan bawang putih. namun apakah bawang putih yang telah di masak khasiatnya akan hilang??? thx

  43. bagaimana cara menghapus tatto dengan bawang putih?
    dan bawang putih yg bagaimana yg bs dipakai untuk menghapus tatto?
    tlong ksih artikelx selengkapnya……
    thank’s…….

  44. Thankzz untuk infonya, sebelumnya saya konsumsi bawang putih setiap malam 1 buah bawang putih, setiap saya merasakan sakit dada yg sangat sakit saya langsung konsumsi bawang putih tsb, khasiatnya langsung saya rasakan dan sakit tsb langsung hilang, yg saya tanyakan apakah ada efek negatifnya disaat saya konsumsi bawang putih tsb untuk tiap harinya, mohon jawabannya, terimakasih,

  45. Saya mau tanya,, kolestrol sy tinggi dan asam urat, pertanya sy apa boleh sy mengonsumsi bawang putih,? Terimakasih

  46. saya dari umur 15 th sampai 35 th mempunyai sakit mag,apabila mag saya kambuh saya sering tidak sadarkan diri ( Pinsan ).setelah saya makan bawang putih setelah bangun pagi tanpa makan apapun langsung saya makan bawang putih ( satu siung )mentah diracik halus diminum dengan air alhamdullillah perut saya enak dan mag saya kambuh.(Jagalah pola makan yang teratur )

  47. Ping-balik: Manfaat Lidah Mertua | Caramanfaat.net

Tinggalkan Balasan ke mokhamad Batalkan balasan